Tampil Elegan Dengan Jilbab Instan untuk Pipi Tembem



Jilbab instan untuk pipi tembem

Hai Beauty...

Wah gak terasa ya sebentar lagi lebaran, sudah cari-cari model tren jilbab lebaran tahun 2019 belum? Nah kalau belum, kebetulan aku punya informasi menarik tentang model hijab terbaru, khususnya ini jilbab untuk pipi tembem kayak aku. Punya wajah bulat dan pipi yang tembem ini ada enak dan tidak enaknya ya. Enaknya kita itu nggemisin hihihi.

Gak enaknya kalau pakai jilbab yang gak sesuai, wajah akan tampak lebar. Muka akan kelihatan pipi semua. Duh itu bikin gak pede banget kan ya. Impian pemilik wajah bulat dan berpipi tembem  ini kan kelihatan tirus, meskipun kami sadar sejuta persen bahwa kami tembem. Untungnya zaman sekarang sudah ada jilbab anti-tembem itu loh biasa dikenal dengan jilbab instan untuk pipi tembem. Tapi tren jilbab anti-tembem terbaru seperti apa sih di lebaran tahun ini?

Jawabannya adalah Hijab Instan. Jilbab instan untuk pipi tembem  ini merupakan hijab instan modern dari Marbi yang baru dikeluarkan pada bulan Mei 2019, namanya hijab Hoodie Marbi. Kalian pasti penasarankan apa bedanya Hijab instan terbaru ini dengan yang lain. Sebelum aku jelasin itu semua. Aku mau kasih tahu terlebih dahulu alasan mengapa pilih jilbab instan untuk pipi tembem. 


Alasan Pilih Jilbab Instan untuk Pipi Tembem

Pertama, memakai hijab instan ini memudahkan kita untuk berwudu. Bayangkan betapa ribetnya kita wudu jika memakai jilbab yang lilit sana lilit sini, yang ada malah keburu malas duluan. Kan gak mungkin dong kita gak solat demi jilbab stay cantik. Aku pribadi memakai hijab instan untuk pipi tembem membuat aku semangat wudu ketika sudah masuk waktu solat. Semacam, wudu? Siapa takut. I'm redy ya Allah. :)

Kedua, menghemat waktu. Aku merasakan sendiri banyaknya waktu terbuang dari dandan, mulai plikasi skincare, make-up sampai prepare pakai jilbab. Syukur karena masih jomblo, belum ada yang protes kalau lama dandan. Kalau sudah menikah dan punya anak? Hijab instan solusi tepat.

Ketiga, praktis. Tinggal slup!  Tadaa.... Selesai deh. Pernah gak sih merasakan bad mood ketika memakai jilbab non instan? Kadang aku cukup sering merasakan hal itu. Dimana ketika sedang terburu-buru eh si jilbab susah diatur, atau ketika lagi gak mood memakai bukan jilbab instan  untuk pipi tembem tapi karena jilbab segi empat look elegan akhirnya mau tidak mau tetap pakai, yang berujung bagian depan mereng sana sini. Sedih kan? Huhuhu.

Serius. Alasan pertama menjadi pertimbangan utama untuk aku memilih jilbab instan untuk pipi tembem. Aku berharap beauty juga gitu ya, memperhatikan kemudahan beauty muslimah untuk akses berwudu. Lalu apa bedanya Hijab Hoodie Marbi dengan hijab instan lainnya?


Tentang Hijab Hoodie Marbi

Jilbab instan modern
Hilma Arbaiatul Faizah owner Brand Marbi

Hijab instan hoodie ini besutan dari brand Marbi oleh pengusaha asal Gersik, Hilma Arbaiatul Faizah yang tidak tangung-tangung lansgung menjadi solusi bagi muslimah berwajah bulat dengan pipi tembem. Wah terselamatkan ya kita oleh jilbab untuk pipi tembem. Keunikan dari desain Marbi tidak pasaran alias stok terbatas (limited edition). Hal ini dilakukan untuk memberikan nilai prestis dan ekslusif bagi fans Marbi dan konsumen muslimah.

Selain hijab Marbi juga menyuguhkan produk fashion muslimah dengan motif printing sepecial  edition. Diantaranya kardigan, mukena, kaftan, hijab anak dan sebagainya. Lebih lengkap tentang Hijab hoodie marbi ini akan aku ulas di bagian review di bawah.


Review Hijab Hoodie Marbi

Bahan Hijab Hoodie Marbi 

solusi Jilbab instan untuk pipi tembem
Jilbab Instan Hoodie Marbi menggunakan
 bahan yang nyaman.

Jilbab instan untuk pipi tembem dari Marbi ini terbuat dari  Wolly crepe, scuba, soft slik dan catoon, bahan jenis kain yang terbukti nyamman. Tidak membuat gerah meski tidak menerawang. Aku sudah buktikan menggunakan hijab ini untuk hangout tengah hari mencari kaca mata, dan bermain ke tempat Wisata di Kalimanatan Barat yaitu rumah Radakang yang ada di Pontianak. Kainnya terlihat kokoh dari luar, namun tidak kaku saat dikenakan. 


Aksen Glitter Khas Hijab Hoodie Marbi

Ini yang paling aku suka dari hijab instan modern Marbi, aksen glitter pada jilbab membuat jilbab instan untuk pipi tembem Marbi terlihat mewah dan elegan. Menyulap aku saat memakai jilbab ini terlihat berkelas. Lihat aja gambar di bawah ini, aku padupadankan hijab instan terbaru ini dengan gamis lawas yang kau beli di tahun 2016 silam, malah terlihat modis ya. Jusru semakin terlihat keren kan? Kebetulan warna jilbabnya cocok dengan gamis  hitam. Wah udah mirip Black Pink aku ya. Btw pink dan hitam memang warna favorit aku. ;)


Hijab Hoodie Marbi
Me gamis lama dan Hijab Instan terbaru
Black pink area.

Ped Hijab Instan Anti-Tembem

Oh jilbab instan untuk pipi tembem jelas jadi pilihan utama aku. Wajib hukumnya, dan agaknya haram aku beli jilbab yang gak anti-tembem sebelum aku langsing. Padnya itu lembut, gak kaku. Nyaman banget saat pakai helem tidak mengganjal, tidak bikin sakit dan pusing. Aku kurang suka pad jilbab yang kaku, dan membuat sakit saat pakai helem. 


Desain Hijab Hoodie Marbi

Hijab instan modern ini punya desain yang menurutku unik. Desainnya Hoodie, pada bagian belakang bentuknya menguncup tidak seperti pada umumnya. Sehingga tidak mudah bagian belakang terbuka karena tertiup angin. Terlihat jatuh dan sangat elegan. Bagian depan menutup dada. Padahal waktu unboxing kelihatan jilbabnya kecil, pas dipakai agak kaget ternyata menutup dada. Terlebih di aku yang badannya montoks. hehehe.

Memang bagi sebagian orang mungkin akan merasa kurang syari karena bagian belakang pendek. Aku punya tips ngakalinnya, yaitu tambahkan  jaket, atau kardigan yang panjang menutupi pantat. Seperti gambar di bawah. Kamu bisa sekalian beli cardigan Marbi ya juga loh.


Hijab instan modern untuk penampilan syari
Hijab instan aku tambahkan jaket untuk tampil syari sempurna.

Di badan orang slim, jilbab instan untuk pipi tembem ini udah cukup syari tanpa tambahan jaket, ataupun kardigan. Cukup pakai tunik yang agak lebaran, beuh terlihat modis dan syari nan elegan. Kamu yang gak suka syari-syarian hijab terbaru ini juga masuk, sama sekali tidak mengurangi kemodisan kamu.

Jadi menurutku jilbab Hoodie Marbi ini bisa menjadi pilihan untuk seluruh kalangan muslimah, baik yang suka penampilan syari dan yang suka penampilan modis, gaul keren masa kini. Khususnya jilbab instan untuk pipi tembem. Aku sendiri suka banget dengan hijab ini, begitu sampai langsung aku gunakan ke acara bukber Komunitas Blogger Pontianak. Beauty muslimah yang ingin segera meminang hilbab modern ini dan ingin menjadi reseller sebagai peluang bisnis bisa langsung kunjungi instagram Marbi di @Marbi_project

5 komentar untuk "Tampil Elegan Dengan Jilbab Instan untuk Pipi Tembem "

  1. Yeay aku udah ancang-ancang mau coba pake biar keliatan tirus!

    BalasHapus
    Balasan
    1. Gak nysel kak, jadi cantik tirus nan elegan karena ada glitternya. love

      Hapus
  2. Aku pun suka banget pakai jilbab instan karena praktis, gak perlu uwat uwut pake jarum pentul dan peniti 😁

    BalasHapus
  3. Sepertinya bahasa yang tepat adalah chubby, bukan tembem Kak.

    BalasHapus
Back To Top