Tampil cantik sudah menjadi keharusan kaum wanita. cantik hatinya, kepribadian, sikap dan penampilan. Menyesuaikan penampilan dengan karakter tidak jarang di lakukan oleh kaum hawa ini. Lipstik misalnya menjadi benda wajib. Bukan hanya supaya bibir terlihat merah, namun memiliki arti lebih. Bibir yang merah memiliki kesan ceria di wajah, tidak pucat dan terlihat segar.
Tentunya semua wanita punya alasan sendiri untuk tampil cantik dengan memoles bibir menggunakan lipstik. Namun sudah kah tepat pilihan warna lipstik di bibir dengan warna kulit wajah? Kadang pilihan warna lipstik yang kita pilih berdasarkan dari referensi melihat seseorang terlihat cocok dengan warna lipstik tertentu. Sehingga kita berpikir warna itu juga cocok untuk kita. Meskipun sebetulnya kurang cocok. Akhirnya kita menyesal. Agar tidak menyesal, ada hal yang harus kita ketahui terlebih dahulu, yaitu mengetahui jenis warna kulit wajah kita. Ini mempengaruhi look efek di wajah. Apakah jenis wana kulit kita putih, kuning langsat, kuning gading, sawo matang, atau hitam?
Setelah mengetahui jenis warna kulit wajah, pilihlah warna lipstik yang sesuai dengan warna kulit. Karena warna lipstik yang tidak cocok di jenis kulit akan membuat wajah terlihat kusam dan pucat. Kulit kuning langsat sendiri cocok dengan warna lipstik yang merah yang agak ketuaan. Misal Drak Berry, Red Cherry, Maroon dan sejenisnya.
Tapi bagimana buat si kuning langsat yang tidak suka warna bibir mencolok? Nah buat kalian jenis kulit kuning langsat yang tidak suka warna-warna mencolok, takut terlihat menor. Di sini lah kita akan review Silkygril Matte Fever no 8 dengan nama warna Scandal yang akan membuat kita kelihatan look natural. Teksturnya yang lembut dan langsung menyatu dengan bibir. Silkygril Matte Fever ini semi meet, tidak banyak minyak juga tidak mette yang kering nempel di bibir. Pas banget di pakai untuk aktivitas sehari-hari. Penggunaan tipis akan membuat bibir terlihat marah alami. Pengunaan agak tebal atau tebal akan kelihat mempesona. Merahnya merona.
Bentuk lipstiknya panjang dan seperti krayon membuat Silkygril Matte Fever mudah di aplikasikan. tidak perlu khawatir belepotan bagi pemula yang baru belajar memakai lipstik. Harganya terjangkau, di Kota Pontianak sendiri harga Silkygril Matte Fever ini 48.500 di toko Kita, jalan Nusa Indah II.
Sangat terjangkau bagi banyak orang khususnya mahasiswa. Mahasiswa wajib punya Silkygril Matte Fever karena cocok untuk menemani hari-hari kalian yang memiliki banyak kegiatan. Kalian akan terlihat ceria dan segar. Begitu juga untuk karyawan atau pegawai, Silkygril Matte Fever no 8 scandal membuat kalian terlihat energik, ceria dan bersemangat. Apa lagi untuk ibu rumah tangga, Silkygril Matte Fever no 8 scandal menjadikan terlihat fresh.
Sedikit kekurangan Silkygril Matte Fever ini tidak tahan, artinya hilang saat kita makan atau minum. Ini karena Silkygril Matte Fever memang di buat semi matte dan ringan untuk aktivitas sehari. Itu tidak menjadi masalah, kita masih bisa toch up. Secara keseluruhan Silkygril Matte Fever Lipcolor Blam scandal pilihan pas untuk look natural untuk jenis kulit kuning langsat sehari-hari.
Posting Komentar untuk "Silkygirl Matte Fever Lipcolor Blam: Look Natural Untuk Jenis Kulit Kuning Langsat. "